Skip to main content

LP-TIDES - Menggunakan T_Tide Tanpa Ribet nyekrip

Sampai saat ini T_Tide masih menjadi program pengolah data pasang surut yang populer di kalangan akademisi. Banyak sekali penelitian yang berkaitan atau memanfaatkan data pasang surut diproses menggunakan program ini.

Selain karena sifatnya yang gratis, banyaknya fitur yang disematkan dan kemudahan dalam kustomisasi program T_Tide menjadikan alasan program ini banyak digunakan.

Akan tetapi dasar pemrograman T_Tide yang menggunakan Matlab terkadang menyulitkan bagi pengguna yang tidak memiliki dasar dalam menggunakan matlab.

Disinilah LP-Tides ada untuk mempermudah dalam proses pengolahan data pasang surut itu, karena bisa dibilang LP-TIdes adalah program T_Tide yang memiliki GUI atau interface yang memudahkan pengguna untuk mendapatkan hasil dengan cara klak klik saja 😂.

LP_Tides dikembangkan oleh mas Teguh Sulistian yang merupakan salah seorang peneliti di Pusat Kelautan dan Lingkungan Pantai, Badan Informasi Geospasial.

Program ini bukanlah program yang berdiri sendiri, melainkan tetap berjalan dalam aplikasi matlab, maka dari itu sebelum menggunakannya kita perlu menginstall terlebih dahulu aplikasi Matlab dengan minimum versi matlab 2019 atau Matlab Runtime dengan minimum versi 2019b.

img
Contoh tampilan program LP-Tides

Program ini membawa fitur dasar dari T-Tide, yaitu analisa konstanta harmonik dan prediksi pasang surut. Program ini juga dapat menyajikan grafik dari hasil observasi, rekonstruksinya dan grafik prediksinya.

Selain itu, LP-Tides juga terdapat fitur Loss Day Validation yang berfungsi untuk melakukan pengecekan gap dari data pengamatan dan fitur Fill Gap yang berfungsi untuk mengisi kekosongan dari gap data.

img
Fitur Fill Gap

img
Fitur Loss Day Validation

Hasil dari analisa harmonik dan prediksi pasut juga dapat disimpan dalam format text ke dalam folder yang di inginkan.

img
Hasil analisa dalam tampilan LP-Tides

img
Eksport hasil analisa dalam format text

img
Contoh grafik prediksi

img
Eksport hasil prediksi dalam format text

Tutorial, contoh data dan program LP-Tides ini dapat di download langsung di channel github milik mas Teguh Sulistian https://github.com/teguhsulistian/LP-TIDES.V.1.0 Atau melalui tombol di bawah ini untuk langsung mendownload dalam format zip.

LP-Tides Github

Semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk tetap menyertakan keterangan hak cipta dari setiap program, script atau artikel yang kita gunakan 😀

Sendy Bram
Author
Sendy Bram
Hydrographic Surveyor | Geodetic Engineer

comments powered by Disqus